Thursday, May 29, 2008

BALADA HARGA BENSIN NAIK

Sebenarnya saya adalah orang yang sangat setuju pemerintah menaikkan harga bensin... Di mata saya... subsidi yang diberikan pemerintah hanya menguntungkan orang kaya yang memiliki lebih dari satu mobil... mereka bisa seliweran kesana kemari dengan subsidi dari pemerintah... Padahal mestinya orang seperti ini tidak usah disubsidi lagi juga tetap bisa berpergian ke sana ke mari dengan mobil mobil mewahnya...

Sadarkah anda kenapa bensin sering kosong di SPBU ???

Bukan karena minyak INdonesia ini tidak cukup banyak untuk menutupi kebutuhan rakyatnya...Indonesia amat sangat kaya minyak

Tapi karena minyak tersebut telah diselundupkan keluar negeri...

Dan yang paling mengkhawatirkan sebenarnya penyelundupan minyak Indonesia ke luar negeri... Dengan terlalu murahnya minyak untuk konsumsi dalam negeri, sedangkan harga pasaran dunia jauh lebih tinggi, minyak Indonesia jadi bisnis empuk cukong dan aparat untuk diselundupkan ke luar negeri... Sadarkah anda...berapa ribu ton perhari sudah diselundupkan ke luar negeri saat kita tertidur lelap dari pelabuhan-pelabuhan bebas di Indonesia yang dekat dengan negara tetangga.... Anda jangan berpikir aparat tidak tahu? Justru mereka lah yang bermain didalamnya dengan bebas selama bertahun tahun....Jika harga minyak Indonesia disamakan atau
setidaknya tidak berbeda terlalu jauh dengan di Luar negeri , saya jamin penyelundupan itu tidak bakalan ada lagi, dan kita tidak bakalan kekurangan minyak di negeri kita yang sangat kaya minyak...

Meskipun saya setuju harga minyak dinaikkan, tapi saya juga orang yang menderita karena harga minyak naik... Sebagai ibu rumah tangga, saya pusing juga mengatur gaji suami saya yang tidak naik dan habis termakan inflasi diatas 10 %.... Gaji suami saya yang cuma 4 juta itu sepertinya hanya numpang lewat , habis dalam 1 hari setelah bayar uang sekolah anak, uang les, tagihan telepon, internet, handphone, belanja bulanan, selesai sudah... 29 hari berikutnya saya harus memastikan roda bisnis sampingan terus berjalan...

Memang sih, yang namanya rezeki itu ada saja... tapi kan tetep saja pusing... kalau dulu isi bensin seminggu 200 ribu, sekarang seminggu 400 rb... harga belanjaaan dan bahan pangan juga naik gila-gilaan.... ujung-ujungnya biaya shopping saya deh yang kena " pangkas " habis habisan... atau bisnis sampingan harus digenjot habis-habisan kalau mau tetap bisa shopping...

Inilah balada ibu rumah tangga kelas menengah...

Please comment ....

lotta love


amy

No comments:

Post a Comment